Lompat ke isi utama

Berita

Logo Ingatkan Pengawas TPS Harus Jaga Integritas dan Berani Sampaikan Laporan

Logo

Sangatta, Bawaslu Kutai Timur - Anggota Bawaslu Kabupaten Kutai Timur Kordiv. Pencegahan, Parmas dan Humas, Agustinus Verdi Logo menghadiri pelantikan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS) se-Kecamatan Sangatta Utara untuk Pilkada serentak tahun 2024, Minggu, (3/11/24) kemarin.

Dalam arahannya Logo berpesan agar Pengawas TPS menjaga integritas sebagai penyelenggara Pemilu dan harus memiliki pengetahuan, terutama pengetahuan tentang pengawasan pemilihan ketika bertugas di lapangan dan berani memberikan saran perbaikan, berani menegur siapa saja yang melakukan kesalahan, berani membuat laporan jika menemukan pelanggaran.

"Sebagai Pengawas TPS harus menjaga integritas dan harus berani membuat laporan jika menemukan pelanggaran," ujar Logo.

Logo juga menyampaikan Setelah pelantikan, para Pengawas TPS diberikan pembekalan mengenai tupoksi untuk memastikan pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur, adil, pada 27 November 2024.

"Kami berkomitmen memastikan tidak hanya kuantitas, tetapi juga kualitas SDM PTPS unggul. Agar siap menjalankan tugasnya dengan baik dan memastikan proses pemilu yang jujur, adil, dan transparan," tutp Logo.